Beberapa pantangan makanan maag ini harus dihindari penderita penyakit lambung agar tidak kambuh, mulai dari yang terlalu asam atau pedas.
Saat sakit maag, apalagi kambuh tentu akan menyiksa. Bisa jadi hal tersebut juga dapat menghambat aktivitas dan rutinitas. Jika sudah memiliki riwayat maag, ada baiknya kita menjaga pola makan. Jangan sampai sembarangan mengonsumsi yang dapat menyebabkan penyakit maag semakin memburuk.
Makanan yang tidak boleh dikonsumsi penderita maag kronis lumayan banyak. Apa saja makanan yang tidak boleh dikonsumsi, berikut ulasannya.
Pantangan Makanan Sakit Maag
- Olahan Makanan Pedas
Makanan pedas salah satu yang tidak boleh banyak dikonsumsi penderita maag kronis. Padahal rata-rata orang sangat menyukai pedas. Aneka makanan pedas seperti makanan bersaus, ayam penyet, ayam bakar, dan aneka mie biasanya akan terasa sedap jika ditambah dengan sambal. Padahal makanan peidas akan mengakibatkan lambung terluka lho.
- Makanan Tinggi Gula
Makanan yang tinggi gula adalah makanan yang tidak boleh dikonsumsi penderita maag kronis. Aneka makanan ini seperti kue tart, roti, cokelat, soda, dan kue-kue kering. Makanan tinggi gula dapat menyebabkan penyakit lambung tambah parah. Lambung bisa saja akan luka dan iritasi karena manis yang berlebihan. Jadi konsumsi yang manis-manis jangan berlebihan. Sebenarnya tidak hanya penderita maag, untuk hidup sehat, kita harus mengurangi makan-makanan yang manis.
- Gorengan
Makanan satu ini memang murah, enak, dan sedap disantap. Tapi tahukah Anda jika gorengan ternyata tidak boleh dikonsumsi penderita maag kronis. Gorengan mengandung lemak jenuh yang menyebabkan lambung bisa iritasi. Selain itu, minyak yang digunakan tidak sehat sehingga akan membuat berat badan berlebih. Mulai sekarang kurangilah makanan yang digoreng.
- Kafein
Kafein biasanya ditemukan dalam kopi. Kebiasaan ngopi sebaiknya dikurangi jika maag menunjukkan rasa-rasa yang kurang baik. Kalau asam lambung meningkat, rasanya tentu tidak karu-karuan. Jika tidak ingin merasakan, lebih baik dikurangi ya.
- Daging Berlemak Tinggi
Makanan yang tidak boleh dikonsumsi penderita maag kronis yang lain adalah daging berlemak tinggi. Daging itu antara lain kambing, sapi, dan domba. Tingginya lemak bisa memicu asam lambung naik ke kerongkongan. Jika ingin sekali mengonsumsi, imbangi dengan buah dan sayur.
- Minuman Beralkohol
Minuman alkohol adalah minuman yang sangat tidak baik untuk kesehatan. Pasalnya minuman ini akan merusak organ dari dalam. Alkohol memicu asam lambung akan naik. Jadi, sangat disarankan untuk tidak mengonsumsi alkohol.
- Makanan Asam
Makanan yang tidak boleh dikonsumsi penderita maag kronis lainnya adalah yang memiliki rasa asam. Makanan seperti acar, jeruk, dan lainnya sebaiknya dihindari bagi penderita maag. Rasa asam yang kuat akan memicu asam lambung.
Obat Maag Herbal
Nah, itulah beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari bagi penderita maag kronis. Anda yang membutuhkan pengobatan, disarankan untuk meminum kapsul Metama.
Selengkapnya tentang Obat Cina Maag METAMA
Apa itu? Kapsul ini adalah obat herbal untuk maag kronis. Terbuat dari bahan alami antara lain kunyit dan ketumbar. Keduanya memiliki zat yang dapat merilekskan lambung. Kunyit juga dapat membunuh bakteri jahat yang ada di lambung.
Untuk INFO harga obat maag METAMA & PEMESANAN serta KONSULTASI gratis, silahkan kunjungi halaman MARKETPLACE kami.